-->

Resep Membuat Kue Kabocha Raisin

Resep Membuat kue Kabocha Raisin yang mudah dan lezat
Kabocha Raisin
Kabocha Raisin membuatnya sangatlah mudah asal percaya kita pasti bisa berikut bahan bahan nya :

Bahan - bahan :

  1. 250 gr kabocha/labu kuning (kukus dan haluskan selagi panas)
  2. 1/2 cup raisin, kismis
  3. 120 gr butter
  4. 120 gr tepung terigu protein sedang
  5. 80 gr gula pasir
  6. 1 sdm baking powder
  7. 1 sdt kayu manis bubuk
  8. 2 butir telur

Cara membuat :

  1. Campur jadi satu tepung terigu, kayu manis bubuk dan baking powder
  2. Kocok butter dengan gula pasir sampai halus dan mengental
  3. Masukkan adonan terigu kedalam kocokan telur dan butter sedikit demi sedikit sambil terus diaduk
  4. Masukkan Kabocha halus dan raisin/kismis, dan aduk rata
  5. Tuang kedalam loyang yang sudah dialasi kertas roti
  6. Panggang didalam oven dengan suhu 160 derajat  sekitar 35 - 40 menit lalu angkat
  7. Dinginkan kue terlebih dahulu baru dikeluarkan dari loyang
  8. Potong potong sesuai dengan selera

Belum ada Komentar untuk "Resep Membuat Kue Kabocha Raisin"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel